Medan - Dalam rangka koordinasi implementasi instrumen internasional HAM di bidang Hak Ekonomi Sosial dan Budaya pada Provinsi Sumatera Utara, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara terima kunjungan Tim Direktorat Instrumen HAM Kementerian Hukum dan HAM. Jum'at, (11/11/2022).
Pada kunjungan kali ini, tim yang dipimpin oleh Direktur Instrumen HAM, Betni Humiras Purba, itu menyampaikan terima kasih kepada Kepala Kantor Wilayah, Imam Suyudi, yang telah menyambut audiensi tim dengan hangat. Menurutnya, pelaksanaan kordinasi implementasi instrumen internasional HAM ini tidak akan dapat berjalan dengan lancar tanpa dukungan dari seluruh jajaran, khususnya Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.
Adapun hari ini, tim akan melakukan kunjungan pada dua instansi sekaligus demi melakukan pengumpulan bahan laporan implementasi instrumen internasional HAM yang telah diterima Indonesia. Kunjungan tersebut dilakukan pada Dinas Tenaga Kerja dan Balai Pelayanan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia Provinsi Sumatera Utara.
Turut hadir pada kegiatan kali ini Kepala Divisi Administrasi, Rudi Hartono, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Erwedi Supriyatno, Kepala Divisi Keimigrasian, Ignatius Purwanto, Kepala Bidang HAM, Flora Nainggolan, dan Kepala Subbidang Pemajuan Hak Asasi Manusia, Desni Prianty Eff Manik.