Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sumut Lakukan Kunjungan Perdana Ke Lapas Lubuk Pakam

ZZZPerdana Ke Lapas Lubuk Pakam

LUBUK PAKAM – Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Anak Agung Gde Krisna melakukan kunjungan perdana ke Lapas Kelas IIB Lubuk Pakam, Kamis 1 April 2021. Setibanya di Lapas Lubuk Pakam, Kadivpas langsung disambut oleh Kalapas Hudi Ismono berserta jajaran dan langsung melihat ruang kunjungan yang ada di Lapas Lubuk Pakam. Kadivpas melihat langsung Warga Binaan Pemasyarakatan yang sedang melakukan Kunjungan Online.

Selanjutnya Kadivpas kontrol langsung melihat ke dalam Blok Narapidana dan Blok Tahanan, mengecek kamar hunian serta mengobrol kepada warga binaan yang sedang berada diluar kamar. Kadivpas mengajak salah satu warga binaan untuk menanyakan keluhan apa yang dirasakan, dan salah satu warga binaan lapas lubuk pakam berkata “Vonis Saya belum turun Pak” dan beliau langsung memberitahukan kepada Kalapas untuk langsung segera mengecek dan berkoordinasi dengan pihak yang terkait.

“Pelayanan Warga Binaan Pemasyarakatan khususnya di Lapas Lubuk Pakam harus terus ditingkatkan dan diupgrade, serta selalu melakukan koordinasi kepada setiap pihak yang ada diwilayah Lapas Lubuk Pakam” ujar Kadivpas.

Setelah selesai melakukan kontrol ke dalam blok hunian, Kadivpas mengajak Kalapas dan para pejabat struktural untuk duduk santai dibawah pohon, sembari memberikan penguatan kepada seluruh jajaran. Dalam arahannya mengatakan “ Kebersihan Lapas harus tetap dijaga, dan proses penerimaan tahanan apabila berkas tidak lengkap, maka tahanan tidak diterima, dan lakukan deteksi dini untuk pencegahan terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban”, tegas Kadivpas.

Selanjutnya Kalapas mengajak Kadivpas untuk melihat sarana edukasi (kampung aslimilasi) yang bertempat dibelakang Lapas Lubuk Pakam.

“Diarea sarana edukasi (kampung asimilasi) ini sudah dbuatkan kolam ikan mas, ikan nila, dan tanaman jahe merah. Dan kemudian direncanakan akan dibuat pembibitan bebek peking”, jelas Hudi Ismono kepada Kadivpas.

Kadivpas sangat mengapreasi sarana edukasi (kampung asimilasi) Lapas Lubuk Pakam.

“Wah ini sangat luar biasa, pemanfaatan area yang kosong yang dijadikan sarana edukasi merupakan inovasi yang sangat baik, tetap dipertahankan dan terus dikembangkan”, ujarnya.

ZZZPerdana Ke Lapas Lubuk Pakam2

ZZZPerdana Ke Lapas Lubuk Pakam3

ZZZPerdana Ke Lapas Lubuk Pakam4

ZZZPerdana Ke Lapas Lubuk Pakam5

ZZZPerdana Ke Lapas Lubuk Pakam6

ZZZPerdana Ke Lapas Lubuk Pakam7

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI