Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkumham Sumut Gelar Penyerahan SK CPNS Tahun 2019

ZZZPenyerahan SK CPNS Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 2020

Medan - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia melangsungkan Penyerahan Surat Keputusan Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 2020. Kegiatan ini berlangsung di selasar Direktorat AHU Graha Pengayoman Jakarta dan direlay secara virtual ke seluruh Kantor Wilayah dan UPT. Untuk di Kantor Wilayah Sumatera Utara sendiri dilaksanakan di Aula Pengayoman Lantai 5 Kantor Wilayah, Selasa (29/12/2020).

Sebanyak 4.598 orang CPNS Kemenkumham formasi 2019 mengucapkan Janji Tunas Pengayoman diikuti oleh Pegawai Negeri Sipil tahun 2017 dan 2018. Selanjutnya Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Yasonna Hamonangan Laoly menyerahkan SK CPNS secara simbolis kepada dua orang perwakilan CPNS 2019.

“Saya harap saudara menjadi abdi bangsa yang loyal dan setia pada negara. Jangan sekali kali bermain dengan narkoba. Jadilah role model yang baik. Ukirlah prestasi dan menjadi kebanggan negara, jangan cepat puas melakukan yang terbaik, jadilah profesional, jangan pernah takut gagal, be the best of the best, gantungkan cita-citamu setinggi langit dan rendahkan hatimu seperti mutiara. Tapi jangan mimpi tanpa usaha gak pernah berupaya untuk mencapainya” ucap Yasonna dalam sambutannya.

Yasonna mengajak seluruh CPNS Kemenkumham 2019 untuk dapat bekerja dengan maksimal dengan menjaga integritas sesuai dengan Janji Tunas Pengayoman.

“Saudara bersaing dan you are the best. Saudara diseleksi dengan kemampuan saudara dengan transparan. Maka saya punya hak moral untuk menuntut saudara untuk menjadi abdi negara yang bersih” tegasnya.

Sementara itu, penyerahan SK dilanjutkan secara langsung di Kanwil Kemenkumham Sumut oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Sumut yang diwakili oleh Kepala Divisi Administrasi Betni Humiras Purba.

“Mulai hari ini saudara saudari sudah resmi menjadi CPNS Kemenkumham. Kami berharap semua yang disini akan sampai sebagai PNS dan menggunakan pakaian dinas. Dimanapun anda bertugas, lakukan yang terbaik. Harus mampu, harus berpikir,” jelas Betni Humiras Purba.

Pada kegiatan ini juga ditayangkan kilas balik proses pelaksanaan seleksi CPNS Kemenkumham 2019 yang berangsung dengan waktu kurang lebih sebelas bulan. Kemudian kegiatan diakhri dengan pembacaan doa. (HUMAS/RAD)

ZZZPenyerahan SK CPNS Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 20201

ZZZPenyerahan SK CPNS Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 20202

ZZZPenyerahan SK CPNS Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 20203

ZZZPenyerahan SK CPNS Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 20204

ZZZPenyerahan SK CPNS Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 20205

ZZZPenyerahan SK CPNS Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 20206

ZZZPenyerahan SK CPNS Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 20207

ZZZPenyerahan SK CPNS Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 20208

ZZZPenyerahan SK CPNS Tahun 2019 dan Refleksi Akhir Tahun 20209

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI