Medan, Berkesempatan menjadi pembina apel sore Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara, Novi Zaldi Kepala Subbidang Penindakan Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara menyampaikan agenda kerja yang telah terlaksana terkait pengawasan orang asing. “Divisi Keimigrasian telah melaksanakan agenda kerja pelaksanaan pengawasan orang asing dengan pendampingan terhadap Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan dan kegiatan terlaksana dengan lancar, aman dan terkendali.” kata Novi di ruang Muladi lantai I Kanwil.(Rabu,30/11/22)
Pelaksanaan agenda kerja selanjutnya, di sampaikan Novi terkait perjanjian penandatanganan kerjasama Universitas Sumatera Utara dan Kantor Imigrasi Polonia terkait layanan Keimigrasian melalui program layanan administrasi Kantor Imigrasi Polonia.
Diakhir arahannya Novi menyampaikan bahwa Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara telah memulangkan dua orang warga negara asing kembali ke negara asalnya melalui bandara Internasional Soekarno-Hatta dengan keadaan terkendali.(Humas/FM)