MEDAN - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara, Imam Suyudi didampingi Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Alex Cosmas Pinem mengikuti kegiatan Obrolan Peneliti (OPini) edisi khusus Sarasehan : Optimalisasi Peran Strategis Staf Ahli dalam Mengangkat Citra Positif Kemenkumham secara virtual di ruang Saharjo, Selasa 17 Mei 2022.
Kegiatan diselenggarakan Badan Penelitian dan Pengembangan Hukum dan HAM. Acara dipandu oleh Moderator Emil Faizza, Peneliti Balitbang Hukum dan HAM Eko Noer Kristiyanto dan menghadirkan Narasumber yang terdiri dari Staf Ahli Bidang Politik dan Keamanan Y. Ambeg Paramarta, Staf Ahli Bidang Sosial Min Usihen, Staf Ahli Bidang Ekonomi Lucky Agung Binarto, Staf Ahli Bidang Penguatan Reformasi Birokrasi Iwan Kurniawan dan Staf Ahli Bidang Hubungan Antar Lembaga Dhahana Putra.
Dalam Sambutannya Kepala Balitbangkumham, Sri Puguh Budi Utami menyampaikan kegiatan Opini berusaha menghadirkan narasumber dari berbagai latar belakang mulai dari peneliti, akademisi, praktisi hingga politisi agar mampu menciptakan kultur ilmiah di masyarakat. Penyelenggaraan diskusi ini bertujuan untuk menghasilkan pengetahuan mengenai isu yang aktual dan relevan untuk dibicarakan selaras dengan program Corporate University (Corpu) pada Kemenkumham. Tujuan lain kegiatan ini adalah sebagai ruang refleksi dan diskusi oleh berbagai pihak untuk memulai kerja kerja kolaborasi dimasa depan. Obrolan peneliti hari ini hadir sebagai bentuk sosialisasi dan forum diskusi apa hasil kajian peran strategis Staf Ahli Kemenkumham.
Lebih lanjut, Wakil Menteri Hukum dan HAM, Eddy O.S. Hiariej dalam sambutannya menyampaikan staf ahli mempunyai tugas memberikan rekomendasi terhadap isu-isu strategis kepada Menteri Hukum dan HAM terkait dengan keahliannya yang tidak menjadi bidang tugas Sekretaris Jenderal, Inspektur Jenderal dan badan-badan di Kemenkumham kemudian tentang tugas masing-masing staf ahli.