Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kakanwil Kemenkumham Sumut Terima Audiensi Pengurus Wilayah Sumatera Utara Ikatan Notaris Indonesia

audiensi pengwil ini1

Medan - Bertempat di ruang kerja Kakanwil Kemenkumham Sumut, Pengurus Wilayah Sumatera Utara Ikatan Notaris Indonesia (Pengwil Sumut INI) yang dipimpin oleh Ketua Pengwil Sumut INI, Ikhsan Lubis dan didampingi sekretaris, H. Rahmad Nauli beserta rombongan melakukan audiensi dan diterima langsung oleh Kepala Kantor Wilayah, Imam Suyudi dan seluruh Kepala Divisi. (Senin,19/04/2021)

Audiensi ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara Pengwil INI dan Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, serta membahas isu aktual lainnya terkait Kenotariatan. Dalam audiensi ini,Ikhsan Lubis menyampaikan harapan dan sarannya agar Notaris dapat diikutsertakan dalam kegiatan yang dilaksanakan oleh Kanwil Sumut, misalnya memberikan penyuluhan hukum kepada Masyarakat dan Warga Binaan yang ada di Lembaga Pemasyarakatan terkait Kenotariatan dan permasalahan hukum lainnya. Kakanwil menyambut baik saran dari Ketua Pengwil Sumut INI dan menyatakan akan melibatkan dalam kegiatan Kanwil yang terkait dengan Kenotariatan, dan jika berkenan akan melibatkan Notaris yang ada di daerah-daerah untuk menjadi salah satu Juri dalam rangkaian kegiatan perlombaan yang dilakukan menjelang Hari Bakti Pemasyarakatan.

Di akhir audiensi, Ikhsan Lubis juga menyampaikan bahwa Jajaran Pengwil Sumut INI siap mendukung Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara dalam mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

audiensi pengwil ini2

audiensi pengwil ini3

audiensi pengwil ini4

audiensi pengwil ini5

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI