Medan – Turnamen Badminton yang diadakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara Dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-77 mencapai puncaknya Selasa 16 Agustus 2022. GOR Shamrock, Aur, Kota Medan menjadi tempat digelarnya laga pamungkas.
Kepala Kantor Wilayah Imam suyudi didampingi Kepala Divisi Administrasi Rudi Hartono, Kepala Divisi Keimigrasian Ignatius Purwanto dan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia Yan Wely Wiguna menghadiri sekaligus memberikan semangat pada kedua tim yang berlaga. Pada laga puncak tim badminton Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan berhadapan dengan tim badminton Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lubuk Pakam.
“Bertandinglah dengan sportif, kalah menang hal biasa dalam pertandingan. Kegiatan ini diadakan untuk memeriahkan HDKD ke-77 sekaligus mempererat silaturahmi dijajaran Kanwil Kemenkumham Sumut,” tutur Imam.
Jalannya pertandingan berjalan sengit, kedua tim sama-sama menunjukkan performa terbaiknya. Sepanjang pertandingan kedua tim saling mengejar poin, adu skill terus dipertontonkan sepanjang laga. Meskipun Tim badminton Lapas Kelas IIB Lubuk Pakam harus takluk dari tim badminton Lapas Kelas I Medan, pertandingan malam Ini menunjukkan kualitas atlet pengayoman bukan kaleng-kaleng. Tim badminton Lapas Kelas I Medan berhasil keluar sebagai juara pertama disusul Tim badminton Lapas Kelas IIB Lubuk Pakam sebagai runner up dan Rutan Kelas I Medan di posisi ke-3.