Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kakanwil Kemenkumham Sumut Hadiri Pembukaan Pelatihan Fungsional Analis Keimigrasian Ahli Pertama Angkatan L

15AnIM8

Medan – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Kemekumham Sumut), Imam Suyudi didampingi Kepala Divisi Administrasi, Betni Humiras Purba; Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Purwanto; Kepala Bagian Program dan Humas, Ganang Utoyo; Kepala Bagian Umum, Sahata Marlen Situngkir dan Kepala Subbidang Informasi Keimigrasian, Cut Ana Darmawan menghadiri secara virtual pembukaan Pelatihan Fungsional Analis Keimigrasian Ahli Pertama Angkatan L di Ruang Saharjo, Rabu (15/9/2021).

Pelatihan dilaksanakan dengan Metode Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) oleh Balai Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan HAM Kepulauan Riau. Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Hukum dan Hak Asasi Manusia, Asep Kurnia membuka resmi pelaksanaan kegiatan ini.

Asep mengatakan, kondisi pandemi Covid-19 mengharuskan Pemerintah menyesuaikan diri dengan mengeluarkan beberapa kebijakan, termasuk BPSDM dengan menyelenggarakan pelatihan dan pengembangan kompetensi secara daring selama pandemi.

Kendati demikian Ia berharap kondisi ini tidak mengurangi makna dan peserta diharapkan tetap serius dalam mengikutinya. “Walaupun tidak dilaksanakan secara klasikal, namun diharapkan tidak mengurangi keseriusan peserta. BPSDM Kemenkumham menjalankan tugas pengembangan kompetensi pegawai, sehingga memiliki peran dalam menyiapkan aparatur Kemenkumham yang berkualitas, seperti peningkatan kompetensi di bidang keimigrasian pada hari ini,” terangnya.

Sebelumnya,  Rinto Gunawan Sitorus, Kepala Balai Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan HAM Kepulauan Riau melaporkan bahwa, pelatihan ini berlangsung selama 18 hari kerja terhitung mulai hari ini dan diikuti oleh 40 orang peserta yang berasal dari Kanwil Aceh, Kanwil Sumatera Utara, Kanwil Riau, Kanwil Kepulauan Riau dan Kanwil Jambi.  (HUMAS/sowat)

 

15AnIM8

15AnIM8

15AnIM8

15AnIM8

15AnIM8

15AnIM8

15AnIM8

15AnIM8

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI