Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kakanwil Menerima Kunjungan Dari Media Terkait Dengan Perjanjian Kerja Sama Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Medan

Medan - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Dewa Putu Gede) didampingi oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Medan (Agato PP Simamora) menerima kunjungan dari Media terkait dengan Perjanjian Kerja Sama Kanim Kelas I Khusus TPI Medan yang bertempat di Ruang Kerja Kakanwil. Kamis (21/03/2019).

Dalam kunjungan ini, Kakanwil menyampaikan ke Media terkait terobosan baru dari Kanim Kelas I Khusus TPI Medan mengenai Perjanjian Kerja Sama dengan 91 Rumah Sakit menyangkut dengan pengurusan dokumen keimigrasian. Perjanjian Kerja Sama ini didasari oleh UU No. 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, agar setiap orang memiliki kepastian hukum dan persamaan hak.

Kakanwil berharap agar Perjanjian Kerja Sama ini dapat membantu masyarakat yang kurang aksesibilitasnya dengan mendatangi lokasinya masing-masing dan dapat melayani masyarakat dengan baik. Perjanjian Kerja Sama ini akan dilakukan secara masif dan seluruh rumah sakit harus tahu dan diharapkan partisipasi kehadirannya di Perjanjian Kerja Sama nanti.

Media yang hadir dalam kunjungan ini yakni Harian Analisa, Harian Waspada, Harian Member Umum dan Radio L.Sinta. (Humas)

 

Media 1

Media 2

Media 3

Media 4

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI