Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kadivim Kanwil Kemenkumham Sumut Koordinasikan Operasi Intelijen Terpusat "Kresna" dengan Ditjen Imigrasi

27 07 23 IMI 1 

Medan - Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Ignatius Purwanto, lakukan koordinasi dan konsultasi dengan Direktorat Jenderal Imigrasi untuk bahas Operasi Intelijen Terpusat "Kresna" di Desa Binaan Imigrasi. Kamis, (27/07/2023).

Dengan didampingi Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian, Imam Santoso, dan Kepala Subbidang Intelijen Keimigrasian, Ekjon Warman Lingga, kehadiran Ignatius dan Tim kali ini dilakukan dalam rangka pencegahan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di wilayah Indonesia. Direktorat Jenderal Imigrasi sendiri, menurut Sub Koordinator Operasi Intelijen Wilayah I, Andriw Guntur Suryadarma, akan melakukan sosialisasi terkait Pencegahan TPPO ini kepada Desa Binaan Imigrasi.

"Rencananya akan dilakukan sosialisasi terkait Pencegahan TPPO kepada Desa Binaan Imigrasi. Sebagai pilot projectnya, kegiatan ini telah dilakukan di Desa Dolopo, Kabupaten Madiun," ujar Andriw.

Desa binaan sendiri adalah desa yang memenuhi kriteria untuk menjadi target lokasi program pembangunan masyarakat melalui pembinaan Sumber Daya Manusia dengan pendekatan edukasi. Dalam Sosialisasi Pencegahan TPPO tersebut, masyarakat akan mendapatkan informasi mengenai cara pencegahan TPPO. Andriw berharap dengan dilaksanakannya sosialisasi ini dapat memberikan pemahaman terhadap Pencegahan TPPO di seluruh wilayah Indonesia.

"Melalui desa binaan, Kepala Desa dan perangkatnya bisa memberikan pemahaman tentang keimigrasian, khususnya terkait penerbitan paspor bagi pekerja migran Indonesia yang akan bekerja ke luar negeri. Hal ini diharapkan bisa meminimalisir kasus-kasus pelanggaran keimigrasian oleh para pekerja migran serta, mencegah PMI dari eksploitasi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," harap Andriw.

27 07 23 IMI 4

27 07 23 IMI 4

27 07 23 IMI 4

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI