Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Evaluasi Kinerja, Kanwil Sumut Ikuti Pengarahan Tugas Oleh Sekjen

arahan sekjen1

Medan – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara mengikuti pengarahan tugas dan evaluasi oleh Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI, Andap Budhi Revianto secara virtual, bertempat di Ruang Saharjo, Senin (06/12).

Hadir pada kegiatan ini Kepala Kantor Wilayah Imam Suyudi, didampingi Kepala Divisi Administrasi Betni Humiras Purba, dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Purwanto. Turut mengikuti juga di kantor wilayah, Sekretaris Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI, Tholib.

Beberapa arahan yang disampaikan oleh Sekjen ialah dimulai dengan mengenai info aktual saat ini yaitu di bidang keimigrasian, dimana Indonesia menutup sementara masuknya WNA dari 11 negara, serta mengenai penipuan pada seleksi CPNS. Selanjutnya mengenai proses pembangunan pada beberapa kanwil dan satker agar selalu dimonitor pekerjaanya sehari-hari. Mengenai realisasi anggaran agar segera dikejar realisasinya dan mengenai postur anggaran tahun 2022 agar dipersiapkan dan komitmen tidak ada penyalahgunaan anggaran serta dilaksanakan sesuai prosedur dan ketentuan.

Menutup arahannya, Sekjen mengingatkan resolusi Kemenkumham Tahun 2022 ialah menjadi Insan Pengayoman yang lebih baik lagi, lebih baik dalam arti lebih disiplin, lebih berkinerja, lebih sinergi dan lebih PASTI. Kemenkumham semakin pasti menuju Indonesia maju. Semakin Professional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Inovatif.

“Laksanakan tugas dan tuntaskan dengan baik. Bekerja bukan sendiri-sendiri melainkan saling melengkapi dan saling bersinergi. Mari kita akhiri tahun 2021 dengan baik, intinya kita harus sehat. Terima kasih atas kerja samanya”, tutup Sekjen.

arahan sekjen2

arahan sekjen3

arahan sekjen4

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI