Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Direktorat Teknologi Informasi dan Kerjasama Segera Dampingi 4 Satuan Kerja di Jajaran Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Utara

5 Juli 23 a 1

Medan, Direktur Teknologi Informasi dan Kerjasama Dodot Adikoeswanto lakukan pendampingan teknis pengamanan dan pemeliharaan TI pada UPT Pemasyarakatan di Wilayah Sumatera Utara. Pelaksanaan pendampingan ini, untuk mendukung tugas pokok dan fungsi Direktorat Teknologi Informasi dan Kerjasama dalam pengolahan data Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pada Sistem Database Pemasyarakatan (SDP).

Mengawali pelaksanaan pendampingan Dodot beserta tim, hadir di kantor wilayah Kemenkumham Sumatera Utara. “Untuk meningkatkan kemampuan petugas dan operator SDP dalam mengoperasikan, mengelola, melakukan pengamanan dan pemeliharaan terhadap aplikasi dan jaringan serta perangkat TI lainnya, maka saya beserta tim akan mengunjungi satker di jajaran Kemenkumham Sumatera Utara guna melakukan penguatan operator SDP dan pendampingan teknis pengamanan dan pemeliharaan TI pada UPT Pemasyarakatan.” kata Dodot di ruang kerja Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Utara.(Rabu,5/7/23)

Kehadiran Dodot beserta tim di wilayah Sumatera Utara disambut baik Imam Suyudi Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Utara yang didampingi Kepala Divisi Administrasi dan Kepala Divisi Pemasyarakatan. Imam merasa bangga karena satuan kerja di jajarannya masuk dalam satuan kerja yang mendapatkan pendampingan oleh Direktorat Teknologi Informasi dan Kerjasama.

Ada 4 satuan kerja yang akan mendapatkan pendampingan di wilayah Sumatera Utara yaitu Lapas Kelas I Medan, Lapas Kelas IIB Lubuk Pakam, Rutan Kelas I Medan, dan Rutan Kelas I Labuhan Deli. (Humas/FM)

5 Juli 23 a 45 Juli 23 a 45 Juli 23 a 4

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI