Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Upaya Penguatan Pelaksanaan Survei 3AS, Pelayanan Publik Berbasis HAM dan Pos Yankomas, Kanwil Kumham Sumut Laksanakan Kunjungan pada Rutan Kelas IIB Balige

ZZZUpaya Penguatan Pelaksanaan Survei 3AS

BALIGE - Kanwil Kemenkumham Sumut dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bidang HAM, Flora Nainggolan didampingi oleh Kepala Subbidang Pengkajian, Penelitian dan Pengembangan Hukum dan HAM, Bram Gun Saulus L. Gaol beserta Staff kembali melaksanakan penguatan pelaksanaan Survei IPK-IKM pada Rumah Tahanan Kelas IIB Balige. Sesampainya di tujuan, kehadiran tim disambut dengan baik oleh Ka.KPR Dawin Sagala, Kasubsi Pengelolaan Edoward Nikelini Bangun, Kasubsi Pelayanan Tahanan, Lisben Manalu dan Admin pelaksana Survei 3AS pada Rutan Kelas IIB Balige, Kamis 12 Mei 2022.

Pada kunjungan yang dimaksud, Kepala Bidang HAM turut mengapresiasi pelaksanaan survei yang telah terlaksana di Rutan Kelas IIB Balige karena setiap bulannya telah memenuhi jumlah minimal responden dan hasil survei menunjukkan pelayanan publik yang diselenggarakan memperoleh predikat sangat baik.

Namunpun demikian ada beberapa poin penting yang diuraikan oleh Kepala Bidang HAM dalam pertemuan yang dimaksud, diantaranya yakni survei integritas menjadi salah satu media untuk mengukur kondisi kinerja sesuai dengan SOP. Selain itu survei juga sebisa mungkin diisikan di minggu pertama setiap bulannya agar jika dilakukan penarikan data sewaktu-waktu oleh tim, data telah terangkum dengan baik.

"Dalam mendukung pelaksanaan pelayanan publik dengan baik, Rutan Kelas IIB Balige juga telah meluncurkan inovasi yakni Sipentiliar (Sistem Penitipan Lihat Virtual) dan Silige (Sistem Layanan Informasi Rutan Balige)", ujar Edward menambahkan.

Dalam kunjungan Kepala Bidang HAM dan seluruh tim melihat secara langsung inovasi yang dimaksud, didampingi oleh pejabat struktural dan jajaran Rutan Kelas IIB Balige beserta Duta Layanan.

Selain itu Kepala Bidang HAM juga memberikan pengarahan terkait pelaksanaan Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM) sebelum akhirnya menutup pelaksanaan rangkaian kegiatan.

ZZZUpaya Penguatan Pelaksanaan Survei 3AS2

ZZZUpaya Penguatan Pelaksanaan Survei 3AS3

ZZZUpaya Penguatan Pelaksanaan Survei 3AS4

ZZZUpaya Penguatan Pelaksanaan Survei 3AS5

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI