Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

Tunas-tunas Pengayoman Dari Sumatera Utara Merupakan Tunas Unggul

terakhir wpfk1

Medan – Sabtu, 17 Oktober 2020, Memasuki hari terakhir Pelaksanaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan HAM tahap Wawancara, Pengamatan Fisik, dan Keterampilan (WPFK) di Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara, dari pengamatan di lapangan para pelamar sangat fokus, bahkan tak sedikit yang tegang. Namun, saat diminta untuk menampilkan keterampilan yang dimiliki, para pelamar terlihat sangat antusias.

Sesuai bidang kerja, mayoritas pelamar CPNS Pamerkan Keahlian Bela Diri,baris berbaris, serta kemampuan lainnya. Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara  juga ingin memastikan bahwa tunas-tunas Pengayoman dari Sumatera Utara merupakan tunas unggul, untuk itu proses seleksi yang dilakukan pun terhitung sangat ketat. Hanya calon yang unggul yang akan dijaring untuk menjadi Tunas Pengayoman kedepannya demi membawa harumnya Kementerian Hukum dan HAM di kancah Nasional bahkan Internasional.

Ketersediaan Sumber Daya Manusia di Wilayah Sumatera Utara sangatlah besar tetapi Sumber Daya Manusia yang mempunyai keunggulan (tunas unggul) hanyalah sebagian, melalui proses ini diharapkan akan terjaring bibit-bibit unggul. Tes ini merupakan proses panjang dari rangkaian proses secara menyeluruh untuk  menghasilkan  kader terbaik bagi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Rangkaian pelaksanaan mulai dari Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Psikotes Calon Taruna/Taruni (CATAR) Sekolah Kedinasan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) dan Politeknik Imigrasi (Poltekim) pada tanggal 12 – 13 Oktober 2020 dilanjutkan dengan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) melalui tes Wawancara, Pengamatan Fisik dan Keterampilan (WPFK) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2019 pada tanggal 14 – 17 Oktober 2020, keseluruhannya berjalan dengan baik dan lancar tanpa kendala yang berarti.

terakhir wpfk2

terakhir wpfk3

terakhir wpfk4

terakhir wpfk5

terakhir wpfk6

terakhir wpfk7

terakhir wpfk8

terakhir wpfk9

terakhir wpfk10

terakhir wpfk11

terakhir wpfk12

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI