Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Tim III Monev Pembangunan Kanwil Kemenkumham Sumut Pantau Langsung Proyek Pembangunan Lapas Panyabungan

monev pembangunan lapas panyabungan1

Panyabungan - Tim III Monev Pembangunan yang dipimpin oleh Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, dan Keamanan, Kriston Napitupulu tiba di Lapas Kelas IIB Panyabungan dan disambut oleh Kepala Lapas Kelas IIB Panyabungan dan seluruh jajaran serta Pengelola Proyek Pembangunan Lapas Kelas IIB Panyabungan. (Rabu, 20 September 2023)

Kegiatan diawali dengan pemantauan langsung ke lapangan kondisi proyek Pembangunan Blok Hunian pada Lapas Kelas IIB Panyabungan. Pada pemantauan langsung tersebut pelaksana pembangunan proyek menjelaskan tentang spesifikasi bangunan, bahan bahan konstruksi, dan pondasi proyek yang akan sedang dibangun.

Kegiatan dilanjutkan Rapat dan Dialog bersama dengan Tim Pelaksana Pembangunan, Rapat ini dipimpin langsung Kabid Peltahwarkesrehab Lola Basan Baran dan Keamanan, Kepala Lapas Kelas IIB Panyabungan, Tim Pembantu PPK, Manajemen Konstruksi dan Pelaksana Pembangunan Proyek.

Dalam rapat disampaikan oleh pelaksana pembangunan terkait dengan hambatan adalah material besi yang sempat terlambat distribusinya dan kondisi cuaca yang kurang mendukung dan solusi yang akan dilakukan berupa penambahan jam bekerja dengan menerapkan sistem shift untuk mendorong percepatan penyelesaian pembangunan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.

Kabid Peltahwatkesrehab Lola Basan Baran dan Keamanan menyampaikan untuk tetap melakukan pengawasan agar tidak ditemukan penyimpangan dan kekeliruan dan tetap mendorong percepatan penyelesaian dan mutu kualitas proyek pembangunan yang dilaksanakan sehingga seluruh tahapan dan penyelesaiannya sesuai dengan yang telah ditetapkan dalam perjanjian kontrak Pekerjaan Konstruksi Pembangunan Blok Hunian Tembok Keliling Pagar Pembatas Area dan Rumah Dinas Tipe C pada Lapas Kelas IIB Panyabungan T.A 2023 kemudian untuk tetap melaporkan perkembangan proyek pembangunan ke Kantor Wilayah seminggu sekali.

Kabid Peltahwatkesrehab Lola Basan Baran dan Keamanan juga menyampaikan kepala Kepala Lapas Kelas IIB Panyabungan selaku KPA untuk melakukan koordinasi eksternal dengan Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara dan BPKP Perwakilan Sumatera Utara dalam rangka pendampingan pelaksanaan pekerjaan pembangunan Lapas Kelas IIB Panyabungan Tahun Anggaran 2023.

monev pembangunan lapas panyabungan2

monev pembangunan lapas panyabungan3

monev pembangunan lapas panyabungan4

monev pembangunan lapas panyabungan5

monev pembangunan lapas panyabungan6

monev pembangunan lapas panyabungan7

monev pembangunan lapas panyabungan8

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI