MEDAN – Walau tak dapat selalu ku ungkapkan kata cintaku untuk Ibu. Namun dengarlah hatiku berkata, sungguh kusayang padamu ibu. Hanya ini kunyanyikan, senandung dari hatiku untuk ibu. Hanya sebuah lagu sederhana, lagu cintaku untuk ibu.
Lantunan penggalan lirik yang disadur dari lagu yang dinyanyikan artis cilik tahun 90an, Kenny yang berjudul Cinta Untuk Mama tersebut menjadi pembuka acara Pisah Sambut Kepala Divisi Administasi Kantor Wilayah Kemenkumham Sumut yang diadakan di Aula Gedung Kanwil Kemenkumham Sumut, Medan (Jumat,08/11/2019).
Suara kalem dan melengking khas Kenny yang dinyanyikan secara grup oleh para staf Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Sumut berhasil langsung mengundang tangis dan haru bagi hadirin yang hadir.
Terlebih yang dirasakan oleh Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Sumut, Indah Rahayuningsih yang harus berpisah untuk segera melaksanakan tugas sebagai Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Jawa Timur. Persembahan lagu dari para staf Divisi Keimigrasian, spontan membuat Indah Rahayuningsih turut naik ke atas podium dan memeluk haru para staf. Tangis dan airmata pun tak mampu lagi disembunyikan Kadiv Administrasi yang telah menjalankan tugas dengan baik selama 15 bulan di Kanwil Kemenkumham Sumut saat memberikan kata sambutan.
“Selama 1 tahun 3 bulan saya menjalankan tugas di sini tak pernah menangis, ternyata kali ini saya tak kuasa menahan tangis. Jujur saya terharu. Terima kasih Pak Kakanwil Kemenkumham Sumut. Mohon maaf juga saya sampaikan kepada seluruh jajaran apabila ada kesalahan. Saya ucapkan selamat bertugas di Kanwil Kemenkumham Sumut bagi Pak Kadiv Administrasi yang baru,” ungkap beliau.
Seakan tak ingin ketinggalan momentum, disela-sela memberi kata sambutan, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Klas I Tanjung Gusta Medan, Frans Elias Nico juga turut mempersembahkan tembang populer milik Trio Elexis berjudul Jangan Salah Menilaiku yang langsung disambut tepuk tangan meriah dari para hadirin.
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Sumut, Sutrisman turut hadir dalam acara Pisah Sambut dari Indah Rahayuningsih kepada Sismolo. Sutrisman dalam kata sambutannya berharap penyegaran organisasi yang terjadi juga semakin membuat solid bagi jajaran Kanwil Kemenkumham Sumut.
“Kalau jalan bersama kemudian kita melihat lubang, mari kita tutup bersama-sama. Kakanwil bergelar professor sekalipun, lulusan terbaik dari kampus ternama sekalipun tidak akan sukses membawa Kanwil Kemenkumham Sumut ini apabila bekerja sendirian. Kesuksesan bisa kita peroleh dengan team work. Semua dibutuhkan, mari bekerjasama,” harap Sutrisman.
Sementara itu, Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Sumut yang menggantikan Indah Rahayuningsih, Sismolo yang membawa serta istri dalam kata sambutannya mengungkapkan akan bekerja secara baik demi kebutuhan dan kebaikan organisasi.
“Terima kasih saya sampaikan kepada Pak Kakanwil Kemenkumham Sumut beserta seluruh jajaran yang telah menerima saya. Saya siap bekerjasama dan mohon bantu saya dalam bekerja. Selamat bertugas buat Bu Indah di tempat yang baru,” ucap Sismolo yang sebelumnya bertugas sebagai Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tenggara.
Turut hadir dalam acara ini, Inspektur Wilayah V Kementerian Hukum dan HAM RI, Luluk Ratnaningtyas, Penasihat Dharma Wanita Persatuan yang juga istril Kakanwil Kemenkumham Sumut Artati, para Kepala Unit Pelaksana Teknis (Ka.UPT), serta segenap pejabat struktural dan pegawai di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut.* (Humas Kanwil Sumut)