Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

PERINGATAN HUT KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA KE-72

Medan, 17 Agustus 2017 Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara melaksanakan Upacara peringatan Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 bertempat di Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan. Upacara dihadiri oleh seluruh pegawai kantor Wilayah kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara dan jajaran Petugas Lapas dan Rutan Medan Sekitanya serta para Pejabat Struktural dengan menggunakan pakaian adat nusantara.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Liberti Sitinjak) selaku inspektur Upacara menyampaikan sambutan Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia yakni bahwa kita harus bersyukur karena tahun ke-72,bangsa Indonesia masih mampu eksis dan berdiri kokoh berlandaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Kemerdekaan yang kita nikmati dan rasakan ini adalah hasil kerja keras dan jerih payah para pahlawan dan pejuang yang rela berkorban jiwa dan raga demi membela serta memperjuangkan tanah air tercinta yaitu kemerdekaan Indonesia. Tema Besar kemerdekaan RI adalah “ Indonesia Kerja Bersama “, sehingga marilah kita bersama-sama bergandengan tangan, bahu-membahu membangun Indonesia khususnya dibidang hukum dan HAM yang menjadi tanggungjawab dan amanah kita sebagai ASN Kementerian Hukum dan HAM. Indonesia perlu orang-orang seperti kita yang mampu bekerja secara PASTI ( Profesional, Akuntabel, Sinergis, Transparan dan Inovatif ). Hukum dan HAM menjadi dasar bagi proses revitalisasi dan reformasi hukum mulai dari pelayanan publik, penyelesaian kasus, penataan regulasi, pembenahan manajemen perkara, penguatan sumber daya manusia, penguatan kelembagaan hingga pembangunan budaya hukum.

Dirgahayu Indonesia, Tuhan Yang Maha Esa akan senantiasa menjagamu, dan kami siap menjadi pelindungmu.   Jayalah Bangsaku...Jayalah Negeriku...Kementerian Hukum dan HAM “ PASTI “ Nyata.

Merdeka...!!!     Merdeka...!!!   Merdeka...!!!

 

azr1

azr2

azr3

azr4

azr5

azr9

azr6

azr7

azr8

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI