Medan – Empat belas Calon Pegawai Negeri Sipili (CPNS) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (KUSUMA) telah memasuki masa Habituasi Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS. Saat ini, para CPNS sedang menjalani Coaching dan Mentoring penyusunan Rancangan Aktualisasi yang akan segera diaktualisasikan nantinya.
Coaching dan Mentoring penting dilaksanakan agar setiap Tunas Pengayoman dapat memahami konsepsi habituasi, mampu merancang Aktualisasi, serta mampu melaksanakan Aktualisasi tersebut dalam pelaksanaan tugas jabatan masing-masing dengan menggabungkan berbagai materi pembelajaran yang telah diterima sebelumnya yaitu mengenai Sikap Perilaku Bela Negara, Nilai-nilai Dasar PNS serta Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI. Pelaksanaan Aktualisasi dijadwalkan akan berlangsung mulai 18 Juni hingga 8 Agustus 2021 mendatang
Dalam Coaching dan Mentoring, keempat belas Tunas Pengayoman ini dibimbing langsung oleh Coach yang ditentukan oleh Balai Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan HAM Kepulauan Riau serta Mentor yang merupakan atasan langsung CPNS terkait atau pegawai lainnya yang ditunjuk oleh pejabat pembina kepegawaian KUSUMA. Adapun proses Coaching dilaksanakan masih dengan metode Pembelajaran Jarak Jauh. (HUMAS/)