Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Melalui Karya Tangan WBP, Kakanwil Kemenkumham Sumut: "Saya Yakin ini Bisa Banggakan Sumatera Utara"

10 05 24 LAPASMEDAN 1

Medan - Apresiasi bimbingan kemandirian untuk para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Agung Krisna, optimis hasil karya WBP Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan bisa banggakan Sumatera Utara. Jum'at, (10/05/2024).

Setelah mengunjungi Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Medan, Agung Krisna melanjutkan kunjungannya di Tanjung Gusta dengan mendatangi Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan.

Kunjungan tersebut disambut oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan, Maju Siburian. Didampingi oleh jajaran Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan, membawa Agung Krisna mengelilingi beberapa sarana dan prasarana yang ada pada Lapas Kelas I Medan, mulai dari ruang layanannya sampai dengan bimbingan kemandirian WBP.

Bimbingan kemandirian kerajinan tangan dan menenun jadi salah satu yang menarik perhatian khusus dari Agung Krisna. Ia merasa, hasil dari kedua bimbingan kemandirian tersebut patut untuk dibanggakan.

"Saya sangat bangga dengan bimbingan kemandirian yang ada di Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan," ujar Agung Krisna.

Agung Krisna merasa hasil dari bimbingan kemandirian yang dibuat oleh WBP Lapas Kelas I Medan juga bisa membanggakan Provinsi Sumatera Utara.

"Saya yakin, seluruh hasil dari bimbingan kemandirian mulai dari kerajinan tangan sampai dengan ulos yang sudah dibuat oleh para WBP disini bisa membanggakan Sumatera Utara," ujar Agung Krisna.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penguatan Pembangunan Zona Integritas yang diikuti oleh seluruh Tim Pembangunan Zona Integritas Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan, Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan, dan Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Medan.

Turut hadir pada kegiatan kali ini Kepala Divisi Administrasi, Sahata Marlen Situngkir, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Rudy Fernando Sianturi, Kepala Bagian Program dan HUMAS, Hotmonaria Damanik, Kepala Subbagian HUMAS, RB, dan TI, Bambang Suhendra, dan Staf Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.

10 05 24 LAPASMEDAN 7

10 05 24 LAPASMEDAN 7

10 05 24 LAPASMEDAN 7

10 05 24 LAPASMEDAN 7

10 05 24 LAPASMEDAN 7

10 05 24 LAPASMEDAN 7

 

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI