Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Laksanakan Survei Integritas, Kumham Sumut Tingkatkan Kualitas Organisasi

21Ehmm10

Medan – Gencar wujudkan world class government, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara selama ini telah melaksanakan survei integritas untuk mengukur integritas organisasi sekaligus meningkatkan kualitas organisasi. Pembina Apel Pagi, Kepala Bidang HAM Flora Nainggolan menyebutkan bahwa survei ini sejalan dengan pelaksanaan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani.

“Semalam kita mengikuti kegiatan terkait penguatan Zona Integritas dari Inspektur Jenderal dan salah satu yang disampaikan yakni terkait pelayanan publik berbasis survei IPK/IKM. Kegiatan survei ini juga salah satu kegiatan dari Balitbangkumham,” kata Flora kepada seluruh pegwai yang mengikuti Apel di Halaman Kanwil, Selasa (21/2).

Inspektur Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, Razilu pada saat Penyampaian Petunjuk Teknis Tata Cara Pelaksanaan Evaluasi dan Pemantauan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada Satuan Kerja di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2023 menyebutkan pengelolaan survei menjadi salah satu catatan penting Menpan RB.

Dari hasil survei dapat disimpulkan bahwa pelayanan pada instansi yang dipimpin Kakanwil Imam Suyudi ini sudah terlaksana dengan sangat baik namun perlu ditegaskan kembali komitmen pada masing-masing pegawai untuk memiliki komitmen yang sama dalam menjaga integritas berkinerja.

“Jika penialaian SKP hasilnya adalah nilai perorangan, berbeda denngan Survei Integritas hasil akhirnya adalah nilai organisasi. Makas senada dengan yang disampaikan Bapak Inspektur Jendral, mari kita laksanakan survei dengan baik. Sebagai Insan Pengayoman sejati kita harus punya keinginan untuk berproses,” tambahnya.

Sementara itu, Flora juga menyampaikan bahwa Webinar Opini untuk tahun 2023 pertama kalinya digelar hari ini. Kali ini, Kantor Wilayah Yogyakarta jadi penyelenggara Webinar Opini. Seluruh pegawai diajak turut mengikutinya.

HUMAS/sowat

21Ehmm10

21Ehmm10

21Ehmm10

21Ehmm10

21Ehmm10

21Ehmm10

21Ehmm10

21Ehmm10

21Ehmm10

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI