Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

KUSUMA Hadiri Syukuran Ulang Tahun Ikatan Notaris Indonesia (INI) Ke-113

IN 1

Medan – Bertempat di Hotel Le Polonia Medan, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (KUSUMA) hadiri Acara Syukuran Ulang Tahun Ikatan Notaris Indonesia (INI) Ke-113. Kamis, (01/07/2021).

Kegiatan dibuka oleh Ketua Pengurus Wilayah INI Sumatera Utara, Ikhsan Lubis. Melalui sambutannya, Ikhsan menyampaikan kilas balik sejarah INI yang telah berdiri sejak masa Belanda. Jumlah notaris yang semakin bertambah pada saat itu mendorong para notaris di Hindia Belanda untuk mendirikan suatu organisasi perkumpulan bagi para notaris yang tujuan awalnya hanya sebagai wadah silaturahmi antar sesama notaris.

“Pada waktu itu, perkumpulan satu-satunya bagi notaris di Hindia Belanda adalah de Nederlandsch Indische Notarieele Vereniging yang didirikan di Batavia pada tanggal 1 Juli 1908,” jelas Ikhsan.

Ikhsan kemudian menyampaikan harapannya untuk seluruh anggota dari organisasi yang tepat hari ini berusia 113 tahun.

“Usia yang sudah cukup panjang, kiranya seluruh notaris juga memberi perhatian, aktif dan turut menjaga nama baik dan membesarkan organisasi INI dengan tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ujar Ikhsan.

Turut hadir pada kegiatan ini Kepala Kantor Wilayah yang diwakili oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Purwanto) dan didampingi Kepala Bidang Pelayanan Hukum (Flora Nainggolan). Pada kesempatan yang diberikan, Purwanto menyampaikan ucapan selamat serta harapan beliau kepada INI.

“Selamat ulang tahun Ikatan Notaris Indonesia Ke-113 tahun. Ini adalah usia yang cukup lama dan tentu saja sudah mengalami pasang surut organisasi. Namun, karena INI adalah rumah notaris, maka diharapkan notaris dapat memberi kontribusi positif bagi organisasi ini,” tuturnya.

INI sendiri memiliki kode etik yang disebut dengan kode etik notaris. Fungsi kode etik tersebut bersifat ganda, yaitu untuk mengontrol perilaku anggota profesi agar tidak terjadi penyalahgunaan pengetahuan/keunggulan yang dimiliki profesi dimaksud serta untuk menjaga martabat profesi.

“Mengingat peranan dan kewenangan notaris sangat penting bagi kehidupan masyarakat, maka perilaku dan perbuatan notaris dalam menjalankan jabatan profesinya rentan terhadap penyalahgunaan yang dapat merugikan masyarakat. Hal ini membuat lembaga pembinaan notaris dan pengawasan kote etik notaris perlu diefektifkan agar notaris diharapkan dapat menjalankan profesi jabatannya dengan selalu meningkatkan kualitas profesionalisme dan perlindungan hukum kepada masyarakat,” ujar Purwanto.

Kegiatan kemudian dilanjut dengan acara Lelang Penggalangan Dana untuk pembelian Kantor Sekretariat INI Sumatera Utara. Salah satu yang dilelang adalah suara Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM melalui sebuah nyanyian yang berjudul My Way.

IN 2

IN 3

IN 4

IN 5

IN 6

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI