Medan, 14 juli 2015 Kunjungan Staf Khusus Menteri Hukum dan HAM RI (Milton Hasibuan) ke Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dilaksanakan dari tanggal 13-14 Juli 2015 didampingi oleh Kasubag PAP (Pemantauan Analisis Pelaporan) Regional I Sekretariat Jenderal (Oeray Azwin) dan JFU (Chandra Turnip) pada Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI, Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari. Kunjungan hari pertama Staf Khusus Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI beserta rombongan ke seluruh UPT Pemasyarakatan pada tanggal 13 juli 2015 yang ada di Medan : LAPAS Dewasa Medan, LAPAS Anak Medan, LAPAS Wanita Medan, RUTAN Medan dan RUPBASAN Medan. Kunjungan hari kedua Staf Khusus Menteri Hukum dan HAM RI beserta rombongan dilaksanakan ke Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan LAPAS Lubuk Pakam, LAPAS Tebing Tinggi dan LAPAS Pematang Siantar. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka kegiatan tahunan Staf Khusus Menteri Hukum dan HAM RI dalam rangka melakukan Monitoring dan Evaluasi ke seluruh Jajaran Kementerian yang ada di seluruh Indonesia. Dalam sela kunjungannya Staf Khusus Menteri menegaskan pentingnya penguatan Reformasi Birokrasi dan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. (Humas)