Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkumham Sumut, Suluhkan Tentang Kekerasan Berbasis Gender Online Sebagai Bentuk Peningkatan Kesadaran Hukum Generasi Milenial

ZZZSuluhkan Tentang Kekerasan Berbasis Gender Online Sebagai Bentuk Peningkatan Kesadaran Hukum Generasi Milenial

MEDAN - Hadir sebagai narasumber dalam acara kegiatan Penyuluhan Hukum Pencegahan Kekerasan Berbasis Gender Online (KBGO), di La Famiglia Café & Resto yang diselenggarakan oleh GPdI Khairos, Kanwil Kemenkumham Sumut ajak pemuda/pemudi gereja dan orang tua untuk mengenal lebih jauh tentang apa itu kekerasan berbasis gender online dan upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk pencegahannya, Senin 27 Juni 2022.



Dalam materinya yang berjudul: “Apa itu KBGO?”, Desniar Damanik selaku Penyuluh Hukum Kanwil Kumham Sumut menyampaikan bahwa saat ini lonjakan kasus KBGO tercatat signifikan selama masa pandemi Covid-19 di Tahun 2020 hingga saat ini telah tercatat 1.411 kasus KBGO sepanjang 2021 dan 3x lipat dibanding dengan kasus-kasus di tahun sebelumnya. Salah satu tantangan yang menonjol dari peningkatan kasus KBGO ini adalah bahwa masyarakat masih memiliki keraguan untuk mencari keadilan melalui proses hukum dan situasi yang harus berhadapan dengan aparat penegak hukum, diantaranya kurangnya pemahaman tentang pasal-pasal hukum yang dapat melindungi korban.



Kegiatan yang dimulai pukul 17.00 WIB ini turut dihadiri Pendeta GPdI Khairos, Bapak Wahyu Siallagan yang pada kesempatan yang sama memberikan ucapan terima kasih kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM yang sudah memberikan dukungan atas pelaksanaan kegiatan penyuluhan hukum yang sudah berjalan dengan baik dan diharapkan dapat menjadi pengetahuan yang baik bagi pemuda/pemudi gereja khususnya dan masyarakat pada umumnya. Kegiatan ini berlangsung dalam bentuk ceramah hukum dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.



“Kepada adik-adik peserta penyuluhan saya berharap dapat lebih bijak lagi dalam menggunakan media sosial, berhati-hati dalam perkembangan teknologi yang semakin canggih dan sadar akan pentingnya pengetahuan terhadap tindakan-tindakan preventif yang harus dilakukan,” pungkas Desniar Damanik dalam sesi penutup kegiatan ini. Kegiatan berakhir dengan ditutup oleh moderator, Dya Stephanie Siahaan pada pukul 20.00 WIB.

ZZZSuluhkan Tentang Kekerasan Berbasis Gender Online Sebagai Bentuk Peningkatan Kesadaran Hukum Generasi Milenial2

ZZZSuluhkan Tentang Kekerasan Berbasis Gender Online Sebagai Bentuk Peningkatan Kesadaran Hukum Generasi Milenial3

ZZZSuluhkan Tentang Kekerasan Berbasis Gender Online Sebagai Bentuk Peningkatan Kesadaran Hukum Generasi Milenial4

ZZZSuluhkan Tentang Kekerasan Berbasis Gender Online Sebagai Bentuk Peningkatan Kesadaran Hukum Generasi Milenial5

 

ZZZSuluhkan Tentang Kekerasan Berbasis Gender Online Sebagai Bentuk Peningkatan Kesadaran Hukum Generasi Milenial6

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI