Medan – Memasuki Orientasi hari kedua, seluruh CPNS Tahun 2019 pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara kembali mengikuti pembekalan secara daring. (Selasa, 12 Januari 2020)
Dalam arahannya, Inspektur Jenderal Kemenkumham, Andap Budhi Revianto memberikan ucapan selamat bergabung bagi para Tunas Pengayoman.
“Selamat kepada rekan-rekan. Mari kita satukan pikiran kita demi mewujudkan Kemenkumham yang PASTI. Segeralah menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja. Kenali tugas pokok, fungsi dan peranan Anda. Apa saja yang jadi kewajiban, larangan dan hak kamu,” sambutnya.
Andap menjelaskan nilai PASTI wajib dimiliki oleh setiap insan Pengayoman, yaitu Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan dan Inovatif, apa yang ditampilkan para Tunas Pengayoman terselip citra Kementerian Hukum dan HAM. Untuk itu para peserta sebagai bagian dari Kemenkumham dituntut untuk mengetahui dengan rinci mengenai Kemenkumham.
“Saya minta kewajiban moral saudara-saudara. Tunjukkan bahwa Anda adalah orang terpilih. Selamat bertugas!” tutupnya.
Sebanyak 245 orang CPNS Tahun 2019 yang ditugaskan di Satuan Kerja Kemenkumham Provinsi Sumatera Utara mengikuti orientasi ini di Satker masing-masing, dimana 17 orang diantaranya mengikuti orientasi di Kanwil Sumut. Adapun materi yang disampaikan kali ini adalah dasar hukum, tugas pokok dan fungsi serta struktur organisasi dari Direktorat Peraturan Perundang-undangan dan Direktorat Administrasi Hukum Umum. (HUMAS/sowat)