Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Apel Perdana Kanwil Kemenkumham Sumut Pasca Libur Lebaran

apel perdana pasca lebaran24 1

Medan – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara melaksanakan apel pertama kalinya setelah libur lebaran yang dirangkaikan dengan Halal Bihalal Bersama seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Sumut. Bertindak sebagai Pembina Apel, Kepala Divisi Administrasi Sahata Marlen Situngkir, bertempat di halaman Kanwil Kemenkumham Sumut. (16/04/24)

Mengawali amanatnya Marlen mengucapkan, “Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Minal Aidzin Wal Faizin, Mohon Maaf Lahir dan Batin”. Membacakan Sambutan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Marlen menyampaikan kepada seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Sumut untuk memanfaatkan momen Lebaran ini agar diberikan keberkahan dan pikiran yang jernih untuk membangun Kemenkumham yang lebih baik, dan dapat me-recharge diri kita semua untuk membangun semangat baru dan kembali bekerja dengan semangat yang lebih kuat.

“Disisi lain, momentum kita bertemu pada kesempatan yang baik ini, kita jadikan sebagai bentuk rasa syukur sekaligus sebagai bentuk introspeksi diri dan evaluasi atas apa yang telah kita capai dan akan kita lakukan pada triwulan ke-2 di tahun 2024”, kata Marlen.

Marlen juga mengingatkan ada banyak pekerjaan-pekerjaan yang harus segera diselesaikan, yaitu penilaian LKE, SPIP, serta WBK. Begitu juga dengan digitalisasi pembayaran, untuk menjadi perhatian kita, agar berhati-hati dalam menggunakan anggaran dan mulai dari sekarang melakukan seluruh pembayaran secara digital.

Kegiatan apel pagi ini juga diikuti oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Rudy Fernando Sianturi, Kepala Divisi Keimigrasian Yan Wely Wiguna, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan Ham Alex Cosmas Pinem, para Pejabat dan Pegawai, mahasiswa magang serta PPNPN di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut.

apel perdana pasca lebaran24 2

apel perdana pasca lebaran24 3

apel perdana pasca lebaran24 4

apel perdana pasca lebaran24 5

apel perdana pasca lebaran24 6

apel perdana pasca lebaran24 7

apel perdana pasca lebaran24 8

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA UTARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
PikPng.com phone icon png 604605   081260894926
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumut@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kanwilsumut@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA UTARA


         

  Jl. Putri Hijau No. 4, Kesawan, Medan Barat,
Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  081260894926
  kanwilsumut@kemenkumham.go.id
  humas.kumhamsumut@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI