Medan - Dalam rangka evaluasi pelaksanaan target kinerja, Kanwil Kemenkumham Sumut mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Kinerja Kemenkumham Tahun 2020 yang diselenggarakan secara virtual melalui aplikasi zoom. Senin (29/6/2020).
Kegiatan ini diikuti oleh Para Pimpinan Tinggi Pratama di seluruh 33 Kantor Wilayah yang dipusatkan di Graha Pengayoman Kemenkumham Jakarta. Para Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Sumut yang mengikuti kegiatan ini diantaranya Kepala Kantor Wilayah, Sutrisno, Kepala Divisi Administrasi, Betni H. Purba, Kepala Divisi Imigrasi, Silvester Sili Laba, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Pujo Harinto dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Purwanto.
Menteri Hukum dan Ham RI, Yasonna H. Laoly dalam sambutan sekaligus pembukaan menyampaikan di era New Normal ini jajaran Kemenkumham harus mempunyai kecerdasan intelektual yang tinggi serta mempunyai kompetensi dan kemampuan sinergi kolaborasi yang baik, sehingga mampu menyelesaikan tantangan dan hambatan secara cepat dan tepat. Hal ini sejalan dengan logo rakor yang dipilih yaitu dua lumba-lumba mengapit logo Corporate University, di mana lumba-lumba mempunyai kecerdasan tinggi, bekerja dalam kelompok, setia dan loyalitas sehingga mampu bersinergi dan berkolaborasi.
Selanjutnya Yasonna menyampaikan Sekjen, Irjen, Para Dirjen dan Para Kepala Badan harus terus melakukan pembinaan, monitoring, pengawasan dan evaluasi mulai dari pusat sampai ke daerah, namun harus memberdayakan Kakanwil; Melakukan kerja sama dengan stakeholders dan memberikan pelayanan kepada publik secara cepat dan tepat sasaran serta mencari terobosan dan inovasi; Membelanjakan anggaran masing-masing secara akuntabel; dan wujudkan kebijakan Presiden tentang Satu Data agar disajikan pada dashboard pimpinan yang diatur hak aksesnya.
"Saya ingin mengajak kepada seluruh jajaran untuk senantiasa kompak, gotong-royong, kolaborasi dan bersinergi dalam hal apapun terkait tugas dan fungsi", ucap Yasonna.
Rakor ini akan dilaksanakan selama 4 hari, dimulai hari ini sampai dengan Kamis 2 Juli 2020 mendatang dengan menyongsong tema "Tatanan Normal Baru Kumham PASTI Produktif", rakor ini bertujuan untuk melakukan evaluasi terhadap capaian kinerja seluruh Kantor Wilayah Kemenkumham. (HUMAS/SEP)